Total Tayangan Halaman

Jumat, 10 Januari 2020

MATERI KELAS 7 SMP SEMESTER 2 PERANGKAT LUNAK (Software) KOMPUTER Dan Penggunaannya


MATERI KELAS 7 SMP Semester 2
   PERANGKAT LUNAK (Software) KOMPUTER Dan Penggunaannya

Perangkat lunak disebut juga sebagai penerjemah perintah-perintah yang dijalankan pengguna komputer untuk diteruskan atau diproses oleh perangkat keras. Berbeda halnya dengan hardware yang bersifat fisik, perangkat lunak merupakan suatu perangkat pada komputer yang hanya dapat dilihat saja.

Pada saat ini terdapat banyak jenis software yang sudah digunakan untuk membantu manusia dalam menyelesaikan tugasnya. Setiap software dibuat sesuai dengan fungsinya masing-masing, misalnya untuk menghitung dan mengolah sekumpulan angka, membuat dokumen surat, laporan, dan makalah, membuat dan mengolah gambar, bahkan untuk membuat presentasi atau multimedia.

Perangkat lunak ini dibagi menjadi tiga golongan, yaitu sistem operasi (contohnya: Microsoft Windows), bahasa pemrograman (contohnya: Pascal), dan program aplikasi (contohnya: Microsoft Office).



Software sistem operasi merupakan suatu software komplek yang mempunyai banyak fungsi. Fungsi yang pertama adalah untuk mengatur semua perangkat keras komputer yang terhubung dengan CPU. Fungsi yang kedua adalah menerjemahkan segala aktivitas pemakai kepada CPU agar segala yang diperintahkan oleh pemakai dapat dikerjakan oleh CPU. Fungsi yang ketiga adalah mengatur semua proses yang terjadi di dalam CPU. Sistem operasi juga berfungsi sebagai tempat atau platform untuk menjalan suatu software aplikasi.

Saat ini sudah terdapat berbagai jenis software sistem operasi yang dapat kamu gunakan, di antaranya adalah Microsoft Windows (Windows 98, Windows 2000, Windows XP, dan Windows Vista, Windows 7 dan Windows 8) dan Linux (Mandrake, Ubuntu, dan Redhat).


Bahasa pemrograman (programming language) adalah perangkat lunak yang digunakan untuk merancang atau membuat program sesuai dengan struktur dan metode yang dimiliki oleh bahasa program itu sendiri.

Berdasarkan tingkatannya, bahasa pemrograman dibagi menjadi tiga, yaitu:

a) Bahasa pemrograman tingkat rendah (low level language)
Bahasa pemrograman jenis ini sangat sulit dimengerti karena instruksinya menggunakan bahasa mesin. Biasanya yang mengerti hanya pembuatnya saja karena isi programmnya berupa kode-kode mesin.

b) Bahasa pemrograman tingkat menengah (midle level language)
Pada bahasa pemrograman tingkat menengah, penggunaan instruksi sudah mendekati bahasa sehari-hari. Walaupun begitu, bahasanya masih sulit untuk dimengerti. Yang tergolong kedalam bahasa pemrograman tingkat menengah adalah Assembler.

c) Bahasa pemrograman tingkat tinggi (high level language)
Bahasa pemrograman tingkat tinggi lebih terstruktur dan mudah dimengerti karena menggunakan bahasa sehari-hari. Contoh bahasa pemrograman tingkat tinggi adalah Basic, Pascal, Delphi, Visual Studio, C, C + +, ADA, Java, dan lain sebagainya.


Program aplikasi merupakan software yang mempunyai fungsi khusus sesuai dengan tujuan pembuatannya. Program aplikasi merupakan software yang banyak digunakan untuk membantu menyelesaikan tugas tertentu, seperti untuk membuat surat, mendengarkan musik, menonton VCD, menghitung sejumlah angka, dan masih banyak lagi.

Berdasarkan fungsinya, program aplikasi dibedakan menjadi beberapa macam, di antaranya adalah program aplikasi pengolah kata, pengolah angka, pengolah grafis, pembuat presentasi, dan multimedia.

a. Program Aplikasi Pengolah Kata
Software ini digunakan untuk membuat suatu dokumen tertulis, seperti surat, laporan, makalah, karya tulis, dan sebagainya. Jenis-jenis software yang termasuk kedalam program aplikasi pengolah kata, di antaranya adalah Microsoft Word, Wordpad, dan Notepad.

1) Microsoft Word
Microsoft Word (MS Word) merupakan program pengolah kata yang banyak dipakai saat ini. Hal ini dipengaruhi oleh faktor fasilitas yang disediakan, kemudahan dalam menggunakan, hasil yang diperoleh, tampilan yang menarik, dan berbagai alasan lainnya.


Untuk mengidentifikasi Microsoft Word di komputermu, maka kamu harus mengetahui logo shortcut dari Microsoft Word, yaitu seperti gambar di samping. Microsoft Word ada berbagai versi, di antaranya MS Word 98, MS Word 2000, MS Word 2003, MS Word 2007 dan MS Word 2010. Microsoft Word memiliki bermacam-macam fasilitas yang dapat digunakan untuk mengolah kata. Selain itu, Microsoft Word juga dapat digunakan untuk keperluan lain. 

Kegunaan Microsoft Word di antaranya adalah digunakan untuk keperluan berikut:

a) Mengetik berbagai jenis surat, makalah, dan proposal.
b) Membuat jadwal pelajaran atau jadwal kegiatan.
c) Membuat daftar belanjaan.
d) Membuat tabel, grafik, diagram, dan gambar.

2) Wordpad / Notepad
Wordpad juga merupakan program aplikasi pengolah kata. Fasilitas pengolah kata yang tersedia pada Wordpad lebih sederhana dari Microsoft Word.

Beberapa kegunaan Wordpad adalah untuk keperluan berikut:

a) Membuat catatan sederhana yang akan disimpan dalam file.
b) Membuat artikel (bergambar atau tidak).
c) Membuat bahasa pemograman.

b. Program Aplikasi Pengolah Angka
Software ini digunakan untuk membuat dokumen tertulis berupa laporan atau neraca keuangan, membuat grafik, menghitung sederetan angka, mengolah angka secara statistik, dan sebagainya. Jenis-jenis software yang termasuk ke dalam program aplikasi pengolah angka, di antaranya adalah Microsoft Excel dan Calculator.


1) Microsoft Excel
Microsoft Excel adalah sebuah program aplikasi lembar kerja (spreadsheet) yang berfungsi sebagai pengolah angka. Aplikasi ini memiliki fitur kalkulasi dan pembuatan grafik. Microsoft Excel banyak digunakan untuk membantu menghitung, memproyeksikan, menganalisa, dan mempresentasikan data.

Kegunaan dari Microsoft Excel adalah untuk keperluan berikut:

a) Membuat rencana anggaran biaya.
b) Membuat laporan keuangan.
c) Mengolah sekumpulan data, seperti mencari rata-ratanya, jumlahnya, dan sebagainya.
d) Menampilkan data dalam bentuk diagram atau grafik.

2) Calculator
Program aplikasi pengolah angka yang lainnya adalah Calculator. Program aplikasi ini memiliki fungsi yang sama dengan kalkulator biasa, yaitu untuk melakukan perhitungan angka-angka, seperti menjumlahkan, mengurangkan, mengalikan, menarik akar pangkat dua, dan sebagainya.

c. Program Aplikasi Pengolah Gambar
Software ini digunakan untuk melakukan pengeditan suatu gambar, mengubah resolusi, membuat gambar, dan segala hal yang berhubungan dengan gambar. Jenis-jenis software yang termasuk ke dalam program aplikasi pengolah gambar adalah Adobe Photoshop, Paint, dan Corel Draw.

1) Adobe Photoshop
Adobe Photoshop adalah program aplikasi yang digunakan untuk keperluan pengeditan foto atau gambar dan pembuatan efek. Perangkat lunak ini banyak digunakan oleh fotografer digital dan perusahaan iklan. Adobe Photoshop memiliki banyak versi. Versi kedelapan dari aplikasi ini disebut dengan nama Adobe Photoshop CS, versi kesembilan disebut Adobe Photoshop CS2, dan terakhir ini adalah Adobe Photoshop CS3 (Creative Suite) yang dirilis pada 15 Desember 2006.

Adobe Photoshop memiliki banyak kegunaan, terutama dalam hal pengolahan atau pengeditan gambar, di antaranya adalah sebagai berikut:
a) Mencerahkan warna gambar.
b) Memberi teks pada gambar.
c) Mengubah ukuran, resolusi, dan tipe warna (RGB, CMYK, grayscale) gambar.
d) Merotasi gambar untuk mengatur tampilan (landscape atau portrait).
e) Memotong gambar dalam berbagai bentuk.
f) Menggabungkan beberapa gambar menjadi satu gambar.

2) Paint
Paint adalah program aplikasi yang digunakan untuk keperluan membuat atau mengedit gambar. Paint merupakan program aplikasi pengolah gambar yang sederhana. Biasanya, gambar yang dihasilkan berupa gambar kartun.

Kegunaan dari program aplikasi Paint di antaranya adalah untuk keperluan berikut ini:
a) Membuat gambar karikatur dan sejenisnya.
b) Membuat kartu undangan ulang tahun, kartu ucapan, dan sejenisnya.
c) Mewarnai gambar agar terlihat lebih indah dan menarik.

3) Corel Draw
Corel Draw merupakan program aplikasi pengolah grafis yang lebih canggih dari Paint. Corel Draw juga sering digunakan untuk membuat gambar. Gambar yang dihasilkan lebih bagus, bahkan dapat menghasilkan bentuk tiga dimensi yang menyerupai aslinya. Program aplikasi Corel Draw terdiri dari beberapa versi, di antaranya Corel Draw 11, Corel Draw 12, dan Corel Draw X3.

Kegunaan program aplikasi Corel Draw, di antaranya adalah untuk keperluan berikut ini:

a) Membuat gambar sederhana dan kompleks.
b) Mewarnai gambar dengan berbagai jenis efek pewarnaan.
c) Membuat huruf hias.
d) Membuat kartu ucapan, undangan, dan kartu nama.
e) Mendesain tampilan untuk buku.

d. Program Aplikasi Pembuat Presentasi


Software ini digunakan untuk membuat presentasi yang akan ditampilkan melalui proyektor LCD. Salah satu jenis program aplikasi pembuat presentasi adalah Microsoft Power Point. Microsoft Power Point adalah suatu software yang akan membantu dalam menyusun sebuah presentasi yang efektif, profesional, dan juga mudah. Microsoft Power Point 2003 akan membantu sebuah gagasan menjadi lebih menarik dan jelas tujuannya jika dipresentasikan. Logo dari Microsoft Power Point adalah seperti gambar di samping.

Adapun kegunaan dari Microsoft Power Point adalah untuk keperluan berikut ini:
a) Membuat file untuk presentasi dalam suatu kegiatan, misalnya seminar, talkshow, dan pelatihan agar mudah ditampilkan di layar.
b) Membuat slide dan outline presentasi.
c) Menampilkan slide yang dinamis, termasuk gambar yang menarik.

e. Program Aplikasi Multimedia
Software ini digunakan untuk mendengarkan musik, membuat file animasi, menonton video, dan lain sebagainya. Jenis-jenis software yang termasuk ke dalam program aplikasi multimedia adalah Winamp, Windows Media Player, dan Power DVD.

1) Winamp

Winamp merupakan program aplikasi multimedia yang dapat digunakan untuk memutar atau mendengarkan file musik. Kamu dapat mendengarkan lagu yang kamu sukai dari komputer dengan memainkannya di Winamp. Tetapi, komputermu harus memiliki speaker agar lagu tersebut dapat didengar. 

Sesuai dengan perkembangannya, tampilan Winamp menjadi makin menarik. Selain itu, fungsinya juga makin canggih. Selain untuk mendengarkan lagu, Winamp juga dapat memainkan file video.

2) Windows Media Player
Windows Media Player adalah program aplikasi multimedia pemutar musik dan video. Jika kamu ingin menonton film dari CD di komputermu, maka kamu dapat menggunakan program aplikasi Windows Media Player untuk memutarnya.

3) Power DVD
Power DVD adalah software untuk memainkan film yang termuat dalam CD atau DVD. PowerDVD sebagai program aplikasi multimedia di komputer sangat memudahkan karena memiliki fasilitas zoom, full screen, dan sebagainya. Fasilitas ini membuat Power DVD sangat menarik dibandingkan dengan program aplikasi multimedia yang lainnya. Panel kontrol dari Power DVD juga sudah ditampilkan seluruhnya dengan Icon yang dibuat seperti pada CD player.

Rabu, 08 Januari 2020

Materi TIK Kelas 9 SMP Semester 2 Mendemonstrasikan Akses Internet sesuai Prosedur


Materi TIK Kelas 9 SMP Semester 2 
Mendemonstrasikan Akses Internet sesuai Prosedur

Internet Suite adalah sebuah perangkat lunak yang berhubungan dengan internet. Umumnya "internet suite" merupakan gabungan web browsere-mail client(dilengkapi news client dan address book), download managerHTML editor, dan IRC client.
Contoh alpikasi internet :
·      Netscape Communicator
·      Opera
·      Arachne
·      Cyberdog
·      MSN Explorer

URL untuk mengakses Web
Untuk dapat mengakses suatu data/ file di internet, kita perlu memahami pengertian istilah URL. Apakah URL itu ? URL (Uniform Resource Locator) data diartikan sebagai alamat suatu file di internet. File tersebut dapat berupa file halaman web (*.htm, *.html, dll), file gambar (*.jpg, *.bmp, dll), ataupun tipe file lain.
Bagaimanakah format penulisan URL secara lengkap? Bentuk lengkap penulisan URL adalah sebagai berikut :
protokol://nama_host/path/nama_file
·           Protokol adalah jenis protokol yang akan digunakan, sepertihttp atau ftp.
·           Nama_host adalah nama host(domain) tempat file tersebut.
·           Path adalah lokasi/ direktori tempat file-file diletakkan pada web server.
·           Nama_file adalah nama file yang dipanggil.

memiliki format seperti ini :
·           http adalah protocol yang digunakan.
·           www.deztafirst.com adalahhost name-nya.
·           Berita adalah path atau direktori yang dituju.
·           Domain_baru.htm adalah nama file yang diakses.
Untuk mengakses suatu file di internet, URL file tersebut kita ketikkan di address bar pada browser yang kita gunakan, kemudian klik tombol Go. Jika URL yang kita ketik hanya berisi protokol dan nama domain, maka halaman web yang tampil merupakan homepage (halaman utama) situs tersebut. Misalkan URL yang kita ketik adalah http://www.yahoo.com, maka tampilan halaman web yang terbuka beberapa saat kemudian adalah homepage domain yahoo.com. Pada browser-browser sekarang, protokol httpdianggap sebagai protokol standar sehingga boleh untuk tidak dicantumkan pada saat menulis alamat di address bar untuk mengaksesnya. Jadi, untuk mengakses homepage Yahoo, kita cukup mengetikkan www.yahoo.com kemudian tekan enter, browser kita otomatis akan melengkapi penulisan URL tadi dengan menambahkan http:// di depannya.
Jika URL yang kita ketikkan cukup panjang, memuat path dan nama file, maka yang akan terbuka kemudian adalah halaman tertentu bagian situs web yang memerlukan waktu relatif lebih lama (mungkin perlu klik beberapa hyperlink) jika kita mulai mengaksesnya dari homepage situs tersebut.
Perbedaan domain name dengan URL ?
Domain name hanya mengacu pada sistem penamaan alamat internet protokol, sedangkan URL adalah sarana untuk menentukan alamat yang akan kita pakai untuk mengakses suatu file internet. Sebagai contoh : domain name untuk situs www.yahoo.com adalahyahoo.com. Sedangkan alamat URL untuk homepage yahoo.com adalah http://www.yahoo.com.
Apa perbedaan antara Web site, Homepage dan Web page ?
·           Web site (situs web) adalah keseluruhan isi web server yang dimiliki oleh seseorang atau lembaga tertentu. Web site bisa diibaratkan sebagai sebuah buku yang terdiri dari halaman-halaman tertentu, termasuk cover, daftar isi, dan sebagainya.
·           Homepage adalah halaman utama sebuah web site. Bisa diibaratkan sebagai cover sebuah buku, atau ruang tamu sebuah rumah.
·           Web page adalah halaman tertentu yang terdapat di sebuah web site. Karena satu halaman web biasanya merupakan sebuah file, maka satu web page bisa juga disebut sebagai satu file HTML. File HTML adalah jenis file yang digunakan untuk menyimpan semua data yang akan diakses oleh internet. 
Mesin Pencari
       Mesin pencari adalah program komputer yang dirancang untuk melakukan pencarian atas berkas-berkas yang tersimpan dalam layananwwwftppublikasi milis, ataupunnews group dalam sebuah ataupun sejumlah komputer peladen dalam suatu jaringan.
Berikut ini adalah beberapa mesin pencari:
1.      Google ( http://www.google.com/)
2.      Yahoo ( http://www.yahoo.com/ )
3.      Open Directory (http://www.dmoz.com/ )
4.      MSN ( http://www.msn.com/ )
5.      Live ( http://www.live.com )
6.      Altavista (http://www.altavista.com )
7.      AOL ( http://www.aol.com )
8.      Altheweb (http://www.althweb.com )
9.      Baidu ( http://www.baidu.com )
10.   Looksmart (http://www.looksmart.com )
11.   Solusee (http://www.solusee.com )

 Alamat situs di internet
System Pemberian nama diinternet dengan istilah DNS( domain name system). Alamat diinternet dikenal dengan domain. Ini memudahkan kita untuk berinternet..coba bayangkan kalau kita harus menghapal alamat IP (alamat internet) yang berupa angka dengan banyak digit. Dengan cara menuliskan nama domain pada address bar maka kita bisa mengaksesnya.

www.plasahosting.com
^               ^           ^
|                 |            |
|                 |            |__________  Domain
|                 |__________________   Nama Domain
|__________________________   Subdomain
Domain :
Pengertian : daerah; daerah kekuasaan; wilayah; kawasan
Dalam dunia internet dapat dikatakan sebagai pengelompokan/pembagian dari penamaan untuk masing-masing arti atau tujuan, misalnya untuk komersial, organsisasi, sekolah, dll

Domain Level tinggi atau GTLD (Generic Top Level Domain)
Domain ini sebenarnya milik Amerika, namun karena sering digunakan terlihat seperti Domain standard untuk alamat Internet.
Sebagian besar pengguna Internet lebih menyukai penggunaan Domain Level Tinggi ini. Setiap orang boleh memiliki Domain ini tanpa perlu persyaratan yang rumit kecuali domain edu,mil,travel

Contoh Domain Level tinggi /GTLD :
·         .Com : di gunakan untuk kepentingan komersial atau perusahaan.
·         .Net : di gunakan untuk kepentingan network infrastruktur.
·         .Org : di gunakan untuk kepentingan organisasi.
·         .Info : di gunakan untuk kepentingan informasional website.
·         .Name : digunakan untuk kepentingan keluarga atau personal.
·         .Edu : digunakan untuk kepentingan website pendidikan, terbatas hanya utk pendidikan.
·         .Mil : di gunakan untuk kepentingan website angkata bersenjata amerika, terbatas hanya utk Militer.
·         .biz : di gunakan untuk kepentingan Bisnis.
·         .tv : di gunakan untuk Entertainment seperti Televisi, Radio, majalah.
·         .travel : di gunakan untuk Bisnis Pariwisata.
·         .xxx : di gunakan untuk Pornografi (masih di ajukan).

ccTLD’s (Country Coded Top Level Domains)
Domain yang disediakan utk masing masing negara seperti :
·         Indonesia menggunakan .id
·         Singapura menggunakan .sg
·         Malaysia menggunakan .my

Untuk Indonesia terbagi menjadi beberapa sub domain seperti :
·         .or.id : Untuk Organisasi
·         .co.id : Untuk Komersial
·         .go.id : Untuk Pemerintahan
·         .ac.id : Pendidikan Tinggi
·         .sch.id: untuk Sekolah
·         .net.id: Internet Provider
·         .web.id: digunakan untuk umum
Pengertian istilah Nama domain
Nama domain (domain name) adalah nama unik yang diberikan untuk mengidentifikasi nama server komputer seperti web server atau email server di jaringan komputer ataupun internet.
Nama Domain berfungsi mempermudah pengguna di internet untuk melakukan akses ke server dan mengingat server yang dikunjungi dibandingan harus mengenal deretan nomor atau yang dikenal IP address. Nama domain juga di kenal sebagai sebuah kesatuan dari sebuah situs web.

Materi pelajaran T.I.K Kelas 9 Semester Ganjil "Sistem Jaringan Internet", Senin 14 Oktober 2024

Assalammualaikum Wr. Wb.. Semangat Pagi Siswa-siswi Sekalian....  Saatnya kita masuki pembelajaran TIK Kelas 9 hari ini Senin 14 Oktober 2...